Wonder Quiz Creator




Hi, physics lovers !
Pada episode kali ini adalah tentang Wondershare Quiz Creator. Pernah dengar belum? Nah, Wondershare Quiz Creator (WQC)  merupakan software yang bisa di bilang aplikasi instan pembuat quiz sederhana, nggak hanya itu saja supaya tampilannya nggak bosan pada saat quiz yang anda buat ternyata quiz tersebut bisa dibuat dalam bentuk flash, lumayanlah buat bikin event-event di sekolah.
Wondershare QuizCreator adalah salah satu aplikasi pembuat kuis digital, dengan aplikasi ini kita dapat membuat bermacam pertanyaan dalam bentuk digital dengan mudah. Aplikasi ini didukung dengan tampilan Flash dan Multimedia. Jadi untuk Guru – guru sudah dapat memulai membuat kuis dengan aplikasi ini, ya itung – itung mengurangi penggunaan kertas, yang sekalian mengurangi penebangan hutan sebagai bahan baku kertas.
Untuk cara membuatnya anda bisa download turorialnya dibawah ini, dari segi penampilan sih saya rasa cukup mudah untuk mengoperasikannya. Quiz ini dapat dijalankan dengan Mozilla, Opera, Internet Explorer dan Google Chrome.
Macam-macam quiz yang dapat dibuat:
  • True/False
  • Multiple Choice
  • Multiple Response
  • Fill In The Blank
  • Matching
  • Sequence
  • Word Bank
  • Clik Map
  • Short Esay
Menurut Situs Resminya Wondershare QuizCreator Memiliki Fitur :
  1. Mampu membuat Pertanyaan (Quiz) dengan 9 jenis.
  2. Mengimport Quiz dari File Excel secara Langsung
  3. Mampu mengintegrasikan pertanyaan dengan gambar, audio, narasi dan video flash
  4. Memiliki simbol Matematika
  5. Memiliki Batas waktu untuk menghindari kecurangan
  6. Penilaian secara Langsung
  7. Pengacakan pertanyaan dan Jawaban
  8. dan masih banyak lagi yang gak sempat translate nya.
Semoga Bermanfaat dan Tunggu postingan kami selanjutnya tentang WQC :DD

0 komentar:

Posting Komentar